Text
mendambakan Allah : Meditasi Seorang Hedonis Kristen
Selama dua puluh lima tahun, Pendeta John Piper telah memprovokasi orang-orang Kristen dengan kebenaran yang sederhana namun memorak-porandakan paradigma kita bahwa Allah yang paling dimuliakan di dalam kita keika kita paling dipuaskan di dalam Dia.
kepuasan, kebahagiaan, Sukacita, pengejaran kenikmatan di dalam Allah bukan hanya diperkenankan, tetapi juga esensial.
Dengan membangun pesannya di atas ratusan ayat Kitab Suci, khususnya dari Kitab Mazmue, tulisan Rasul Paulus dan perkataan Yesus Sendiri - dan menggemakan kesukaannya kepada Blaise Pascal, Jonathan Edwards, dan C.S. Lewis- Piper mengajak kita untuk mendekat kepada Allah dengan kebebasan seorang hedonis. Pada akhirnya, kita dibebaskan untuk menikmati Yesus tidak hanya sebagai Tuhan dan Juruselamat kita, tetapi juga sebagai Harta yang melebihi segalanya dan memuaskan jiwa.
Selain dianggap sebagai karya penting dari dulu hingga sekarang, Mendambakan Allah boleh jadi memutarbalikkan dunia Kristen Anda. Dan itu akan menjadi sesuatu yang baik, bagi kemuliaan Allah, dan bagi sukacita Anda yang terdalam.
Edisi ulang tahun ke-25 ini berisi prakata oleh John Piper, apendiks, dan sumber-sumber tambahan yang telah diperbarui, serta testimoni singkat dari para pembaca yang secara mendalam telah dipengaruhi oleh Mendambakan Allah.
No copy data
No other version available